You are currently viewing Apa Saja Produk Yang Bisa Dihasilkan dengan Print UV?

Apa Saja Produk Yang Bisa Dihasilkan dengan Print UV?

Seiring dengan menjamurnya penyedia jasa print UV Jakarta, Anda tentu ingin tahu produk apa saja yang bisa dihasilkan bukan? Sebab, pada kenyataannya, banyak produk yang bisa dihasilkan dengan metode print UV.

Karena mesin printer UV terbagi atas beberapa jenis, Kami akan bahas hasil produk sesuai dengan mesin printer yang digunakan.

Produk yang Dihasilkan Mesin Printer UV tipe Flatbed

  • Produk Berbahan PVC

Produk pertama yang dapat dihasilkan mesin printer UV tipe flatbed adalah produk berbahan PVC.

Syarat produk ini adalah harus memiliki permukaan datar. Contohnya adalah name tag pvc, pulpen, flash disk custom.

  • Produk Berbahan Akrilik

Contoh produk yang bisa dibuat dari bahan akrilik adalah papan nama, gantungan kunci, nomor rumah sampai nomor antrian loket.

  • Produk Berbahan Kaca

Produk berbahan kaca yang bisa dibuat dengan mesin printer UV tipe flatbed adalah  piala,papan menu sampai papan nama.

Produk yang Dihasilkan Mesin Printer UV tipe Roll to Roll

  • Produk Berbahan Kulit

Salah satu contoh hasil cetak print UV Jakarta yang bisa dibuat dengan memakai printer UV tipe roll to roll adalah produk berbahan kulit. Misalnya adalah tas atau sepatu yang terbuat dari bahan kulit.

  • Produk Berbahan Flexi

Beberapa jenis produk yang terbuat dari bahan flexi adalah baliho, banner, umbul-umbul dan juga spanduk.

  • Produk Berbahan Mika

Produk  dari bahan mika yang dibuat dengan mesin printer UV umumnya akan digunakan sebagai kemasan. Nantinya, produk kemasan itu juga akan dilengkapi dengan tinta yang bisa digunakan untuk membuat gambar maupun tulisan.

  • Produk Berbahan Kanvas

Umumnya, produk berbahan kanvas yang dihasilkan dengan memakai mesin print UV berjenis roll to roll adalah media iklan indoor printing, poster , foto dan beberapa produk lainnya.

Ciri khas dari bahan kanvas ini adalah memiliki warna putih yang kekuning-kuningan, tipis serta memiliki tekstur yang agak kasar.

Itulah beberapa contoh produk yang bisa dihasilkan metode print UV Jakarta dengan dua jenis alat printer yang berbeda. Semoga informasi menarik ini bisa menambah wawasan Anda yang tertarik dengan jasa print UV Jakarta.

Leave a Reply